Halaman Puskesmas Kemayoran, 26 November 2021 |
Sertifikat Layak Kawin dibutuhkan sebagai salah satu persyaratan untuk calon pengantin (catin) yang ber-KTP DKI Jakarta yang ingin mengurus administrasi sebelum pernikahan untuk mendapat Surat Pengantar Nikah (N1) dari kantor kelurahan. Saya ingin berbagi pengalaman selaku warga ber-KTP DKI Jakarta yang telah berhasil melewati syarat ini di Puskesmas Kemayoran.
Berikut langkah-langkah yang telah saya lalui:
- Mendapatkan Surat Pengantar dan Surat Pernyataan Belum Menikah dari RT/RW setempat sebagai langkah awal administrasi sebelum pernikahan. Pada surat pengantar, pada kolom maksud/keperluan, pastikan ada tanggal pernikahan dan nama calon.
- Daftar online terlebih dahulu (selama masa pandemi Covid-19) pada link bit.ly/daftarcatinpkmkmy. Siapkan foto/scan KTP dan Surat Pengantar RT/RW karena perlu di-upload.
Jika sudah mendaftar, tunggu WA masuk dari hotline Puskesmas Kemayoran yang akan menginformasikan tanggal pemeriksaan kesehatan. Pengalaman saya, hanya berselang sekitar satu jam setelah pendaftaran, saya mendapatkan info tanggalnya. Mungkin karena prioritas juga karena saat itu kurang dari dua bulan tanggal rencana menikah saya. - Datang ke Puskesmas Kemayoran sesuai tanggal yang diinformasikan oleh WA hotline. Saya sarankan datang sebelum jam 08.00 agar mendapatkan antrean awal.
- Datang ke Loket Catin (setelah nomor antrean saya dipanggil) dan menyerahkan berkas yang dibutuhkan:
- Fotokopi KTP
- Fotokopi kartu BPJS Kesehatan
- Fotokopi Surat Pengantar RT/RW - Mengikuti beberapa tahapan berkaitan kesehatan:
- Tensi darah
- Tes kejiwaan
- Skrining HIV
- Pengambilan darah (untuk pengecekan laboratorium) - Mengambil hasil tes dan Sertifikat Layak Kawin. Pada saat itu saya menunggu selama satu hari kerja untuk bisa diambil (tes pada Jumat, 26 November 2021, ambil sertifikat pada Senin, 29 November 2021), diinfokan oleh hotline WA.
NOTE: Prosedur per 26 November 2021. Jika ada perubahan, maka di luar pengetahuan saya karena saya hanya berbagi pengalaman. :)
Sekian tulisan dari saya tentang Pengalaman Mendapatkan Sertifikat Layak Kawin dari Puskesmas Kemayoran di Masa Pandemi Covid-19. Terima kasih. Semoga bermanfaat. :)
0 komentar:
Post a Comment